Penuh Khidmat, Kodim 0811 Tuban Gelar Upacara HUT Ke - 77 Kemerdekaan RI

    Penuh Khidmat, Kodim 0811 Tuban Gelar Upacara HUT Ke - 77 Kemerdekaan RI

    <!- - wp:paragraph - ->

    TUBAN, - Sebagai wujud cinta tanah air, pererat persatuan dan kesatuan serta mengenang jasa para pahlawan kemerdekaan, di hari bersejarah ini tanggal 17 Agustus 2022, Kodim 0811 Tuban menggelar upacara memperingati HUT ke - 77 kemerdekaan Negara Republik Indonesia, bertempat di Lapangan upacara Makodim 0811/Tuban Jln. Dr. Wahidin Sudiro Husodo No 800 Kabupaten Tuban, Rabu, (17/08/2022).

    <!- - /wp:paragraph - -> <!- - wp:gallery {"ids":[119536, 119537]} - -> <!- - /wp:gallery - -> <!- - wp:paragraph - ->

    Kegiatan upacara diikuti oleh seluruh personil Militer dan Pegawai Negeri Sipil jajaran Kodim 0811 Tuban, bertindak sebagai Irup dalam upacara tersebut yakni Kasdim 0811 Tuban Mayor Czi Gatot Palwo Edi, Komandan Upacara Danramil 0811/12 Bancar Kapten Arm Endri Prihantono, Perwira Upacara Pasipers Kodim/0811 Kapten Arm Teguh Haribowo, Pembaca Pembukaan UUD 1945 Serda Teguh Santoso, Pembacaan Do’a PNS Djazuli dan kelompok pengibar bendera dari personil Koramil 0811/12 Bancar.

    <!- - /wp:paragraph - -> <!- - wp:paragraph - ->

    Selain dilaksanakan pengibaran Bendera Merah Putih, Irup membacakan naskah Proklamasi kemerdekaan bangsa Indonesia yang diawali dengan penghormatan tanda kebesaran guna mengenang jasa para pahlawan dan pendahulu kita yang telah mengorbankan jiwa dan raga, berjuang merebut, menegakkan serta mempertahankan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

    <!- - /wp:paragraph - -> <!- - wp:paragraph - ->

    Momentum peringatan ke-77 Hari Kemerdekaan RI kali ini mengusung tema, “PULIH LEBIH CEPAT, BANGKIT LEBIH KUAT”, hal ini sebagai refleksi dari nilai-nilai dasar Pancasila dan Bhinneka Tunggal Ika yang mampu mempersatukan bangsa Indonesia dalam mewujudkan sebuah harapan untuk bersama-sama pulih lebih cepat dan bangkit lebih kuat menuju Indonesia maju.

    <!- - /wp:paragraph - -> <!- - wp:paragraph - ->

    Rangkaian kegiatan upacara berjalan tertib lancar serta penuh khidmat. (Pendim 0811)

    <!- - /wp:paragraph - ->

    tuban
    Basory Wijaya

    Basory Wijaya

    Artikel Sebelumnya

    Dandim 0811 Tuban Pimpin Upacara Penurunan...

    Artikel Berikutnya

    Sambang Desa Binaan, Babinsa Desa Sumurgung...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Peringati Hari Juang TNI AD Ke – 79, Kodim 0811/Tuban Menggelar Ziarah Rombongan Di TMP Ronggolawe
    Disperpusip Sosialisasikan Aplikasi Arsip Keluarga di Kampus UNIDA Gontor
    Kodim 1710/Mimika Bersama Satuan TNI Garnisun Timika Gelar Upacara Ziarah Rombongan Dalam Rangka Peringati Hari Juang TNI AD Ke-79 TA 2024
    BINUS Online Raih Predikat Kampus Online Terbaik di Indonesia dan Pengakuan Global di Tahun 2024
    Guna Menjaga Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0811/18 Parengan Bersama Warga Tanam Jagung
    Guna Meningkatkan Keamanan Dan Ketertiban Di Wilayah Binaan, Danramil 0811/12 Bancar Hadiri Konferensi Kepala Desa
    Guna Menjaga Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0811/18 Parengan Bersama Warga Tanam Jagung
    Tingkatkan Semangat Kebangsaan, Anggota Kodim 0811/Tuban Latihkan Dasar Peraturan Baris Berbaris SMPN 1 Semanding
    Pekan Olahraga Wanita Provinsi Jatim 2024, Atlit Putri Anggota Kodim 0811/Tuban Raih Prestasi Juara 2 Di Ajang Lomba Tolak Peluru
    Gerak Cepat Babinsa Tuban Koramil 0811/06 Plumpang Bersama Instansi Lain Dan Masyarakat Perbaiki Tanggul Jebol
    Babinsa Koramil 0811/08 Sidang Tinjau Lokasi Penanaman Padi Yang Bebas Banjir
    Guna Meningkatkan Keamanan Dan Ketertiban Di Wilayah Binaan, Danramil 0811/12 Bancar Hadiri Konferensi Kepala Desa
    Guna Menjaga Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil 0811/18 Parengan Bersama Warga Tanam Jagung
    Pekan Olahraga Wanita Provinsi Jatim 2024, Atlit Putri Anggota Kodim 0811/Tuban Raih Prestasi Juara 2 Di Ajang Lomba Tolak Peluru
    Sinergitas Gerakan Bersih Pantai, Koramil 0811/12 Bancar Bersama Mahasiswa Unair, Wujudkan Pantai Yang Asri Di Perbatasan Jatim – Jateng
    Tekan Penyebaran PMK Di Wilayah, Babinsa Koramil 0811/05 Rengel Tuban Bersama Tim Nakes Vaksinasi Hewan Ternak
    Tanamkan Jiwa Nasionalisme, Danramil 0811/07 Soko Gencarkan Wasbang Di SDN 1 Sokosari
    Dandim 0811/Tuban Terima Piagam Penghargaan Penyertifikatan Tanah Dari Pangdam V/Brawijaya
    Manunggal Dengan Rakyat, Babinsa Tuban Koramil 0811/14 Kerek Gotong Royong Membuat Pelebaran Jalan Poros
    Peringati HUT Persit KCK Ke-78, Kodim 0811 Tuban Gelar Donor Darah

    Ikuti Kami